"ASAM PADEH DAGING"
Source of Recipe
Ibu Juanita
List of Ingredients
Bahan :
1 L Air
1 kg daging gandik/paha sapi
250 gr cabe merah, haluskan
1 batang serai, memarkan
1 lembar daun kunit, simpulkan
2 lembar daun jeruk nipis
1 sdt garam
3 potong asam kandis
Haluskan/diblenderkan :
12 butir bawang merah
6 siung bawang putih
6 butir kemiri
4 cm jahe
2 cm lengkuas
Recipe
Cara membuat :
- Aduk rata, air, daging, bumbu halus dan sisa bahan.Didihkan
- Kecilkan api, masak daging selama 2 jam, diaduk dan dibalik balik
agar daging tidak hangus apalagi menjadi gosong !
- Tambahkan air mendidih jika perlu, masak hingga daging menjadi empuk.
- Sajikan dan dimakan
Kedua resep di atas sudah dicoba di dapur rumah ( bukan dapur umum ),
hasilnya lumayan, paling tidak "eatable".
|
|